www.bisnistoday.co.id
Sabtu , 14 Desember 2024
Home EKONOMI Tol Pekanbaru-Dumai Tingkatkan Pertumbuhan Wilayah Riau
EKONOMI

Tol Pekanbaru-Dumai Tingkatkan Pertumbuhan Wilayah Riau

peresmian tol pekan baru
Social Media

PEKANBARU, Bisnistoday- Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan secara virtual dari Istana Kepresidenan Bogor pada Jumat (25/9)  pengoperasian ruas Tol Pekanbaru-Dumai (Permai) sepanjang 131 Km. Peresmian dilakukan di Gerbang Tol Dumai, Bagan Besar, Bukit Kapur, Kota Dumai dihadiri langsung oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimoeljono,  Gubernur Riau Syamsuar, dan Wali Kota Dumai Zulkifli AS.

“Tol Pekanbaru-Dumai Sepanjang 131 Km Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi Daerah di Provinsi Riau.”

Joko Widodo

Pekanbaru – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan secara virtual dari Istana Kepresidenan Bogor pada Jumat (25/9)  pengoperasian ruas Tol Pekanbaru-Dumai (Permai) sepanjang 131 Km. Peresmian dilakukan di Gerbang Tol Dumai, Bagan Besar, Bukit Kapur, Kota Dumai dihadiri langsung oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimoeljono,  Gubernur Riau Syamsuar, dan Wali Kota Dumai Zulkifli AS.

Presiden Joko Widodo merasa bersyukur, karena dengan diresmikannya Tol Pekanbaru – Dumai sepanjang 131 km dapat dioperasikan penuh dan sudah bisa dimanfaatkan  untuk kegiatan produktif, baik untuk masyarakat Riau maupun masyarakat yang melintasi Pulau Sumatera. 

Menurut Presiden Joko Widodo, jalan tol ini adalah bagian dari tol sumatera sepanjang 2.987 km yang membentang dari Provinsi Lampung hingga Aceh sebagai koridor utama. “Ruas tol ini akan meningkatkan konektivitas antara kota/kawasan di Provinsi Riau dengan Kota Dumai sebagai kota pelabuhan dengan industri perminyakan dan agribisnis yang maju ,” katanya. 

Presiden Joko Widodo merasa bersyukur, karena dengan diresmikannya Tol Pekanbaru – Dumai sepanjang 131 km dapat dioperasikan penuh dan sudah bisa dimanfaatkan  untuk kegiatan produktif, baik untuk masyarakat Riau maupun masyarakat yang melintasi Pulau Sumatera. 

Menurut Presiden Joko Widodo, jalan tol ini adalah bagian dari tol sumatera sepanjang 2.987 km yang membentang dari Provinsi Lampung hingga Aceh sebagai koridor utama. “Ruas tol ini akan meningkatkan konektivitas antara kota/kawasan di Provinsi Riau dengan Kota Dumai sebagai kota pelabuhan dengan industri perminyakan dan agribisnis yang maju,” katanya.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan dalam laporannya bahwa jalan Tol Pekanbaru – Dumai memiliki 5 buah terowongan perlintasan satwa untuk pergerakan gajah dan beruang yang ada di habitatnya, terutama pada Seksi 4 ruas Kandis Utara – Duri Selatan.

“Kami yakin keberadaan jalan Tol Pekanbaru – Dumai dan Tol Sumatera nantinya akan sangat membantu distribusi logistik di kawasan ini,” ujar Menteri Basuki. 

Presiden Jokowi meresmikan pengoperasian jalan tol Pekan Baru-Dumai sepanjang 131 km, yang merupakan bagian dari keseluruhan pembangunan tol Trans Sumatera, melalui Virtual di Bogor, kemarin.

Perlancar Arus Ekspor

Gubernur Riau Syamsuar mengatakan, dengan dioperasikannya jalan Tol Pekanbaru – Dumai ini nantinya akan memperlancar ekspor dan impor baik ke Pelabuhan Dumai maupun Pekanbaru sehingga akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi wilayah dan nasional. 

Tol Pekanbaru – Dumai merupakan bagian dari Tol Trans Sumatera sepanjang 2.987 Km terdiri dari koridor utama sepanjang 2.068 Km dan pendukung sepanjang  919 km  yang membentang dari Lampung hingga Aceh sebagai koridor utama beserta jalan pendukung (sirip). Hingga saat ini sudah beroperasi sepanjang 647 km sebanyak 9 ruas./  

Arsip

BISNISTODAY – INSPIRE YOUR BUSINESS

PERTAMINA IS THE ENERGY

TAWWAFI TOUR LUNCURKAN PAKET UMROH

SOROTAN BISNISTODAY

Beritasatu Network

Related Articles

Ariawan Gunadi
EKONOMI

Anak Muda Indonesia, Harus Berebut Pasar Kerja Modern di Asia

JAKARTA, Bisnistoday – Tingkat pengangguran kaum muda di Negara Asean, masih terbilang...

Ikan Nila
EKONOMI

Andalkan Teknik Budi Daya Inovatif, KKP Kembangkan Ikan Nila Srikandi

KARAWANG, Bisnistoday - Politeknik Kelautan dan Perikanan (KP) Karawang, salah satu satuan...

EKONOMI

PLN Pulihkan Kelistrikan Pascacuaca Ekstrem di Beberapa Wilayah Jawa Barat

SUKABUMI, Bisnistoday - PT PLN (Persero) bergerak berhasil memulihkan secara bertahap 1.147...

PT Mitratani Dua Tujuh Perkuat Kolaborasi dengan Kemenperin untuk Tingkatkan Daya Saing Industri Pangan
EKONOMIEkonomi & Bisnis

PT Mitratani Dua Tujuh dan Kemenperin Bahas Teknologi

JAKARTA, Bisnistoday - PT Mitratani Dua Tujuh perusahaan pionir dalam produksi edamame...