JAKARTA, Bisnistoday – PT Tripatra Engineers and Constructors (TRIPATRA), penyedia solusi berbasis rekayasa teknik terkemuka di Indonesia, baru saja mengumumkan penandatanganan kontrak dengan PT AGPA Refinery Complex (ARC), perusahaan joint venture antara POSCO International dan GS Caltex, untuk memulai pembangunan “AGPA Refinery Complex (ARC) Project” yang merupakan fasilitas penyulingan di Balikpapan, Kalimantan Timur. Proyek ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas penyulingan minyak sawit di Indonesia serta mendorong pertumbuhan pembangunan ekonomi di sekitar kawasan.
Proyek ARC menempati area seluas 300.000 m2 di Interport Industrial Park dengan kapasitas produksi sebesar 500.000 ton minyak sawit olahan setiap tahunnya. Pekerjaan dimulai pada 29 Februari 2024 dan diharapkan akan selesai pada Juni 2025.
Dalam proyek ini, TRIPATRA akan bertanggung jawab dalam aspek EPCC (Engineering, Procurement, Construction, and Commissioning) dengan ruang lingkup pekerjaan yang meliputi Project Management (Manajemen Proyek), Detailed Engineering and Design (Perancangan dan Rekayasa), Procurement (Pengadaan), Construction (Pembangunan), dan Installation (Pemasangan) hingga Commissioning (pelaksanaan) serta penyediaan dukungan lainnya untuk membantu klien menyelesaikan proyek tersebut.
President Director & CEO TRIPATRA, Raymond Naldi Rasfuldi mengatakan, “Kami merasa bangga dan terhormat dapat bermitra dengan PT AGPA Refinery Complex untuk menghadirkan fasilitas yang akan meningkatkan kemampuan penyulingan minyak sawit di Indonesia. Kerjasama ini merupakan bagian penting dari komitmen TRIPATRA dalam menghadirkan solusi rekayasa teknik untuk mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan dan inovatif serta percepatan hilirisasi.”
Mendorong Pertumbuhan
President Director of PT AGPA Refinery Complex, Sang Real Kim mengatakan, “Kerja sama dengan Tripatra mencerminkan visi bersama kami dalam mendorong pertumbuhan industri melalui berbagai praktik yang berkelanjutan. Kilang ini tak hanya akan memenuhi permintaan produk minyak kelapa sawit yang terus meningkat, tetapi juga akan berkontribusi terhadap tujuan lingkungan dan ekonomi kami.”
Melalui kemampuan rekayasa teknik, TRIPATRA akan mendukung bisnis PT AGPA Refinery Complex dalam melakukan penyulingan minyak kelapa sawit yang juga akan berkontribusi dalam pembangunan ekonomi kawasan dan berfokus pada keberlanjutan. TRIPATRA akan terus berinovasi dalam menyediakan berbagai solusi kepada para klien, baik dari sisi operasional maupun pengembangan untuk memaatikan hasil yang terbaik bagi klien.
“TRIPATRA merasa terhormat menjadi mitra terpercaya PT AGPA Refinery Complex dalam pelaksanaan proyek ARC ini. Kami meyakini upaya kami akan memberikan manfaat yang besar bagi perkembangan perekonomian kawasan. Kami berkomitmen untuk menyelesaikan proyek ini tepat waktu, beroperasi dengan aman, serta mencapai hasil yang diharapkan,” kata Raymond Naldi Rasfuldi, Presiden Direktur & CEO TRIPATRA./