www.bisnistoday.co.id
Minggu , 16 Maret 2025
Home NASIONAL & POLITIK Humaniora Direktur Pusat Informasi PBB Paparkan Misi Pembangunan Berkelanjutan di Nusa Putra University
Humaniora

Direktur Pusat Informasi PBB Paparkan Misi Pembangunan Berkelanjutan di Nusa Putra University

Diresktur PBB
Social Media

JAKARTA, Bisnistoday – Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mengajak pelaku bidang pendidikan di Indonesia untuk menggaungkan penerapan Sustainable Development Goals (SDGs). Universitas dinilai sangat penting terutama terkait dengan mahasiswanya dalam mendorong implemetasi SDGs pada umumnya.

Hal tersebut diungkapkan oleh Dr. Miklos Gaspar, Direktur United Nations Information Centre (UNIC) untuk Indonesia dan Filipina saat acara di Auditorium Nusa Putra University, Cisaat-Sukabumi, yang mengusung topik “Explore the UN Mission in Indonesia”, kemarin.

Lebih lanjut ia juga menyoroti pentingnya forum-forum diskusi seperti Ambassador Talk yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk bertukar pikiran.”Menurut saya ini adalah tentang mendukung tujuan PBB dan pembangunan berkelanjutan. Hal ini mungkin terjadi melalui forum seperti ini, di mana para pelajar dapat berdiskusi dan berbagi ide, tidak hanya dengan pejabat PBB, namun juga antar satu sama lain tentang tindakan nyata yang dapat diambil untuk mendukung pembangunan berkelanjutan,” tambahnya.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Akademik, Penelitian dan Internasionalisasi Nusa Putra University, Anggy Pradiftra Junfithrana menekankan bahwa kehadiran Direktur Pusat Informasi PBB ini menjadi momen berharga bagi universitas. Hal ini, untuk membangun hubungan lebih erat dengan perwakilan diplomatik dan internasional, sekaligus memberikan wawasan kepada mahasiswa dan akademisi terkait hubungan internasional, diplomasi, dan pemerintahan global.

“Kehadiran dan keahlian Anda adalah inspirasi besar bagi kami, memberikan wawasan tentang komunikasi yang efektif, dan inspirasi untuk aspirasi karir mahasiswa kami, yang kami anggap sebagai pemimpin masa depan,” ujar Anggy.

Satu mahasiswa internasional Nusa Putra University asal Negara Sierra Leone Hajja Maria yang menjadi peserta acara tersebut mengungkapkan pandangannya mengenai peran mahasiswa dalam mendukung tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) dan kesan mendalamnya terhadap acara Ambassador Talk.

“Dengan jurusan saya, saya akan menerapkan ilmu yang saya pelajari untuk mendukung SDGs, misalnya melalui inovasi di bidang teknik elektro atau bahkan dengan langkah sederhana sebagai seorang wirausahawan di masa depan,” ujarnya./

Arsip

BISNISTODAY – INSPIRE YOUR BUSINESS

PERTAMINA IS THE ENERGY

TAWWAFI TOUR LUNCURKAN PAKET UMROH

SOROTAN BISNISTODAY

Beritasatu Network

Related Articles

Gerakan DALA
Humaniora

Tingkatkan Angka Melek Al-Quran, Dana Abadi Literasi Al-Quran Resmi Diluncurkan

JAKARTA, Bisnistoday – Data kemampuan baca Al-quran, di Indonesia relatif sangat rendah...

Dialog Prublik
Humaniora

Praktisi Media Meminta Pemerintah Jangan Anti Kritik

JAKARTA, Bisnistoday – Praktisi media meminta pemerintah jangan terlihat anti kritik terhadap...

Humaniora

PTPN Group Salurkan Bantuan Langsung Kepada Masyarakat Terdampak Banjir

JAKARTA, Bisnistoday – Curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah Jakarta dan sekitarnya...

Humaniora

Program Akses Digital Kedubes Inggris Jakarta Dorong Literasi Digital dan Keuangan Berkelanjutan

JAKARTA, Bisnistoday – Kedutaan Besar Inggris di Jakarta bekerjasama dengan mitra lokalnya...