www.bisnistoday.co.id
Minggu , 16 Maret 2025
Home EKONOMI Manfaatkan Medsos untuk Perkuat Citra Perusahaan, Strategi Digital PR Darya-Varia
EKONOMIEkonomi & Bisnis

Manfaatkan Medsos untuk Perkuat Citra Perusahaan, Strategi Digital PR Darya-Varia

Social Media

JAKARTA, Bisnistoday – Perusahaan farmasi terkemuka di Indonesia, PT Darya-Varia Laboratoria Tbk, terus berupaya meningkatkan citra perusahaan dengan mengikuti tren. Memasuki usia ke-49 pada 5 Februari 2025, perusahaan yang go public sejak tahun 1994, terus berkembang pesat menghasilkan produk farmasi dan consumer health pilihan konsumen.

Widya Olivia Tobing, Legal and Corporate Affairs Division Head, mengungkapkan bahwa kesuksesan Darya-Varia didorong oleh kepercayaan masyarakat terhadap kualitas dan inovasi produk. Menurut dia, masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan dari dalam, yang mendorong konsumsi produk-produk nutrisi dan suplemen.

“Kesadaran masyarakat terhadap perawatan kulit dan kesehatan tubuh terus berkembang,” ujar Widya di Jakarta, baru-baru ini.

Produk unggulannya, seperti Enervon C dan Natur E, telah mendapat tempat khusus di hati konsumen, terutama dalam segmen kesehatan kulit. Khususnya Natur E, mengalami peningkatan seiring dengan tren gaya hidup sehat dan kecantikan alami.

Berkaitan dengan itu, aktivitas Public Relations (PR) menjadi bagian penting dalam memperkuat citra dan reputasi perusahaan. Dalam era digital saat ini, strategi komunikasi yang efektif sangat dibutuhkan untuk membangun brand awareness dan mempertahankan loyalitas konsumen.

“PR kami juga berperan dalam mengelola krisis dan memperkuat kredibilitas perusahaan,” jelas Widya, yang menekankan bahwa PR memiliki peran sentral dalam mendukung pertumbuhan dan keberlanjutan bisnis.

Dalam hal ini, media sosial menjadi platform utama yang dimanfaatkan untuk menjaga keterikatan dengan publik. Darya-Varia mulai memanfaatkan media sosial sejak 2014 dengan meluncurkan Corporate Website dan terus mengembangkan platform lain seperti Instagram, LinkedIn, dan YouTube. Dengan memanfaatkan media sosial, Darya-Varia dapat membangun komunikasi yang lebih terbuka dan menjangkau audiens yang lebih luas.

“Melalui tiga pilar utama, yaitu DVL Success, DVL People, dan DVL Updates, kami membangun engagement yang kuat dengan publik,” terang Widya.

Arsip

BISNISTODAY – INSPIRE YOUR BUSINESS

PERTAMINA IS THE ENERGY

TAWWAFI TOUR LUNCURKAN PAKET UMROH

SOROTAN BISNISTODAY

Beritasatu Network

Related Articles

EKONOMIEkonomi Rakyat

Sambangi Pasar Kreatif Ramadan Jakarta, Rano Karno Nikmati Transaksi Non-Tunai

JAKARTA, Bisnistoday - Wakil Gubernur Jakarta, Rano Karno, memberikan apresiasi tinggi terhadap geliat...

EKONOMIEkonomi & Bisnis

Menuju Bisnis 2025: DIGITS Unpad & Veda Praxis Kupas Tuntas GRC di Era Digital!

BANDUNG, Bisnistoday - Di tengah dinamika bisnis yang semakin kompleks dan era...

Ekonomi & Bisnis

GP Ansor Mendorong Pemerintah Segera Bentuk Badan Penerimaan Negara

JAKARTA, Bisnistoday - Ditengah tekanan fiskal yang dihadapi pemerintah akibat pemangkasan anggaran...

harga pangan
Ekonomi & Bisnis

Jaga Stabilitas Pangan, Industri Diminta Jaga Harga Produksi Bahan Pokok Dibawah HET

JAKARTA, Bisnistoday -Kemenperin meminta sektor industri pangan menjaga harga produksi barang kebutuhan...