www.bisnistoday.co.id
Sabtu , 2 November 2024
Home LIFESTYLE Rona & Film Noni Dju Memotret Jakarta Lewat “Ingar Bingar” dengan Sentuhan Orkestra Kontemporer
Rona & Film

Noni Dju Memotret Jakarta Lewat “Ingar Bingar” dengan Sentuhan Orkestra Kontemporer

Noni Dju rilis single Ingar Bingar
Social Media

JAKARTA, Bisnistoday – Komposer musik, Noni Dju meluncurkan karya terbaru dengan sentuhan orkestra kontemporer berjudul Ingar Bingar. Karya tersebut merupakan debutnya di panggung musik secara profesional.

Video musik dari karya perdana Noni Dju resmi dirilis ke publik melalui kanal YouTubenya, Noni Dju, pada Minggu (7/7/2024). Video musik ini digarap oleh sutradara Kaleb Sitompul dan Noni Dju.

Video musik tersebut menampilkan gambaran visual yang dinamis tentang kehidupan di Jakarta.

Menurut Noni Dju, karya ini mencerminkan emosi kehidupan sehari-hari para pejuang mimpi di Jakarta, yang penuh semangat dan harapan untuk berhasil, serta terbuai oleh kenyamanan hidup di Jakarta yang serba ada.

Namun di sisi lain, mereka selalu dihantui rasa takut
akan kegagalan dan rasa muak dengan kepadatan serta kebisingan saat jam sibuk di Jakarta.

“Dengan video musik Ingar Bingar, saya ingin menangkap esensi kehidupan Jakarta yang seringkali ramai dan padat, juga kenyamanan yang selalu dihantui rasa takut akan kegagalan,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Senin (8/7/2024).

Menulis karya, bagi Noni menjadi semacam tempat pelarian di mana dirinya menuangkan gambaran perasaan selama menjalani keseharian saat semester enam di Jakarta.

Dari pagi hingga malam, dari hiruk pikuk jam sibuk hingga perjuangan mempertahankan nilai.

“Semua ini tercermin dalam ‘Ingar Bingar’, sebuah cerminan emosi keseharian saya tahun lalu saat menjalani semester enam, mulai dari bangun tidur hingga malam hari yang biasanya penuh dengan emosi campur aduk,” urainya.

“Melalui kolaborasi antara visual dan orkestrasi ini, saya berharap penonton dapat merasakan keingarbingaran sekaligus keindahan dari komposisi Ingar Bingar,” sambungnya.

Proyek musik Ingar Bingar diproduseri sendiri oleh Noni Dju, dengan Simon Aloysius Mantiri sebagai eksekutif produser. Sementara itu komposisi lagu ia percayakan kepada Budapest Scoring Orchestra.

Arsip

BISNISTODAY – INSPIRE YOUR BUSINESS

PERTAMINA IS THE ENERGY

TAWWAFI TOUR LUNCURKAN PAKET UMROH

SOROTAN BISNISTODAY

Beritasatu Network

Related Articles

Rona & Film

Icha Yang Suguhkan Atmosfer Horor Ala Mandarin di Acara Halloween Party

JAKARTA, Bisnistoday - Penyanyi lagu-lagu mandarin Icha Yang sukses tampil di acara...

Rona & Film

Bila Esok Ibu Tiada, Film Sarat Pesan Moral Tentang Arti Keluarga

JAKARTA, Bisnistoday - Rumah produksi LEO Pictures kembali hadir dengan film penuh...

Rona & Film

Sambut Kehamilan Anak Kedua, Dokter Shindy Gelar Gender Reveal Boy or Girl & Tasyakuran

JAKARTA, Bisnistoday - Dokter Shindy, yang dikenal sebagai kakak dari Ria Ricis...

Rona & Film

Sambut Transisi Kepemimpinan, Bank DKI Gelar Panggung Hiburan Pesta Rakyat

JAKARTA, Bisnistoday – Dalam rangka menyambut transisi kepemimpinan Presiden dan Wakil Presiden...