www.bisnistoday.co.id
Selasa , 21 Januari 2025
Home NASIONAL & POLITIK 700 Aktivis Kumpul di Silatnas SMID PRD, Cuma Temu Kangen?
NASIONAL & POLITIKPolitik & Keamanan

700 Aktivis Kumpul di Silatnas SMID PRD, Cuma Temu Kangen?

Silatnas SMID PRD 2024 menjadi bukti nyata perjuangan yang dilakukan para aktivis tak pernah padam.
Silatnas SMID PRD 2024 menjadi bukti nyata perjuangan yang dilakukan para aktivis tak pernah padam.
Social Media

JAKARTA, Bisnistoday – Para alumni Solidaritas Mahasiswa Indonesia untuk Demokrasi dan Partai Rakyat Demokratik (SMID PRD) menggelar Silaturahmi Nasional (Silatnas) di Jakarta.

Gelaran Silatnas di Jakarta pada Jumat, 13 Desember 2024.

Acara ini momentum berharga bagi sekitar 700 mantan aktivis dan pendiri SMID PRD dari berbagai daerah untuk kembali bersatu setelah hampir satu dekade sejak Silatnas terakhir digelar pada 2016.

Ketua Panitia Silatnas Alumni SMID PRD, Jakobus Eko Kurniawan atau akrab disapa Jek, menyatakan acara ini tak sekadar ajang temu kangen.

Tetapi juga bentuk penghormatan terhadap perjuangan demokrasi yang telah mereka rintis sejak era reformasi.

“Kegiatan ini menjadi forum silaturahmi, melepas kangen antar para alumni dan pendiri SMID PRD.

“Perjuangan kita dulu di jalanan kini membuahkan hasil, banyak di antara kita yang dipercaya menduduki posisi strategis di pemerintahan,” ujar Jek dalam keterangan tertulis.

Para alumni yang hadir datang dari berbagai penjuru Indonesia.

Termasuk Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Lampung, Riau, Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, hingga Papua.

Keberagaman ini mencerminkan luasnya jaringan perjuangan SMID PRD yang pernah aktif memperjuangkan keterbukaan dan demokrasi di masa reformasi.

Peran Strategis di Era Prabowo-Gibran

Silatnas kali ini memiliki makna khusus. Di era kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, sejumlah alumni SMID-PRD mendapat kepercayaan untuk menduduki posisi strategis di pemerintahan.

Di antara mereka adalah Wakil Menteri Perindustrian Faisol Riza, Wakil Menteri Kominfo Nezar Patria, Wakil Menteri Sosial Agus Jabo, dan Wakil Menteri HAM Mugiyanto.

Ketua KPW PRD Lampung 1999, Mahendra Utama, menegaskan bahwa dukungan penuh terhadap pemerintahan saat ini adalah bentuk syukur atas perjuangan panjang mereka.

“Silatnas ini juga wujud syukur atas perjuangan reformasi yang kita pelopori.

“Di masa pemerintahan Prabowo-Gibran, banyak kader SMID dan PRD dipercaya untuk membantu jalannya pemerintahan.

“Kita akan bahu-membahu demi suksesnya pemerintahan ini,” ujar Mahendra.

Dalam forum ini, semangat untuk menjaga gagasan progresif tetap menyala terasa kuat.

Para alumni SMID PRD, yang kini tersebar di berbagai sektor baik eksekutif, legislatif, yudikatif, maupun kalangan akar rumput berkomitmen untuk terus memperjuangkan cita-cita reformasi.

“Sejarah panjang dan akar perjuangan yang sama membuat kita tetap merasa sebagai keluarga besar.

“Silatnas ini diharapkan menjadi ajang untuk saling memperkuat dan saling mengingatkan agar perjuangan kita tidak berhenti,” tegas Jek.

Silatnas SMID PRD tak hanya diwarnai oleh semangat kebersamaan, tetapi juga kebanggaan melihat transformasi para aktivis jalanan menjadi pemangku kebijakan yang membawa perubahan nyata.

Dengan semangat solidaritas yang tak pernah padam, mereka siap mengawal jalannya pemerintahan demi Indonesia yang lebih demokratis dan adil.

Arsip

BISNISTODAY – INSPIRE YOUR BUSINESS

PERTAMINA IS THE ENERGY

TAWWAFI TOUR LUNCURKAN PAKET UMROH

SOROTAN BISNISTODAY

Beritasatu Network

Related Articles

Gemapatas 2025 di Kalimantan Tengah Resmi Diluncurkan Secara Serentak
NasionalNASIONAL & POLITIK

Gemapatas 2025 Kalimantan Tengah Diluncurkan Serentak

PALANGKA RAYA, BisnisToday - Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas Tanah (Gemapatas) Tahun...

NasionalNASIONAL & POLITIK

Arinta Nila Hapsari Sukses Antar Suami Duduki Gubernur Sultra Terpilih

SULTRA, Bisnistoday - Pemilihan Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) pada 2024 melahirkan sosok...

HumanioraNASIONAL & POLITIK

Geger Insiden Patwal Mobil RI 36 Milik Raffi Ahmad, Ini Kata Pakar Hukum Prof Henry Indraguna

JAKARTA, Bisnistoday – Insiden yang melibatkan Patroli dan Pengawal (Patwal) mobil RI...

HumanioraNASIONAL & POLITIK

Pameran Pendidikan IIETE 2025 Dorong Akses dan Informasi Pendidikan Berkualitas

JAKARTA, Bisnistoday – Pameran pendidikan Indonesia International Education & Training Expo (IIETE)...